Tuesday 16 June 2020

Belajar Akuntansi Dasar

Haiii...
Kembali lagi dengan postingan tentang Akuntansi. Bagi aku, akuntansi ini bisa dipelajari oleh semua kalangan. Semua latar belakang pendidikan. Menurut saya lho. Karena siapa sih yang ga perlu ngitung duit?? Hayoo... Sedasar ngitung pengeluaran dan penerimaan aja deh. Pasti semua orang pernah kan?
Nah sebelum mempelajari akuntansi lebih lanjut, ada baiknya memahami dan menguasai Persamaan Dasar Akuntansi. Kalau sudah paham apa itu dasarnya, aku yakin sih lebih gampang nanti belajar. Beda cerita kalau mau lompat ke jurnal langsung, bisa siiih tapi feelnya bakal beda, bakal kurang klik gitu. Bisa bikin "ini nyari apaan sih?", "ini tuh apaan saih gunanya?", "ngapain sih mesti kayak gini?" Percaya deh. Daripada belum klik sama dasar akuntansinya dulu, istilahnya benang merah tuh harus kepegang dulu. Baru ke jenjang berikutnya. 
Mengenai akuntansi yang bisa dipelajari semua orang itu dah aku buktikan sih. Jamannya dulu masih sibuk kasih les privat akuntansi di jogja, emang ada ajaa yg daftar les itu bukan dari orang ekonomi bahkan akuntansi itu sendiri. Ada yang pendidikannya bahasa korea dan karena dia mau KKN dan dia ditugaskan menjadi bendahara tim jadi perlu belajar akuntansi. Ada juga orang yang buka usaha dan pengen ngelola keuangannya sendiri, no clue banget deh. Tapi nyatanya bisa aja, nyambung2 aja. Dengan catatan harus paham dulu persamaan dasar akuntansi. Jadi ga perlu takut sih untuk memulai belajar akuntansi. Dan ga perlu beranggapan juga belajar akuntansi itu untuk orang yang bekerja di keuangan. Ilmu akuntansi bisa diterapin ke kehidupan sehari-hari. Kita bisa kontrol keuangan kita sendiri. Pendapatan dan pengeluaran kita, serta bagaimana agar alokasi2 dana yang tepat bisa dipelajari juga.

Postingan selanjutnya bakal ku bahas yaa mengenai persamaan dasar akutansi lebih lanjut. Semoga aku tidak malas yaa. Hahaha

See you!

2 comments:

Post a Comment